Wow! Restoran Ini Punya Menu Minuman Berlian Seharga Rp 196 Juta

4 hours ago 4
ARTICLE AD BOX

Jakarta -

Bukan harga makanannya yang mahal, restoran ini justru sajikan minuman mewah dengan hiasan berlian. Harganya ratusan juta rupiah!

Menu makanan mewah dengan harga puluhan sampai ratusan juta rupiah memang bukan hal yang baru lagi. Banyak restoran di berbagai negara yang fokus menyajikan makanan premium dengan bahan-bahan yang harganya selangit.

Tapi ada juga restoran yang justru punya menu minuman dengan harga setara mobil baru. Dilansir dari TimesNow (20/09), baru-baru ini restoran Adalina yang berada di Chicago, Amerika menarik perhatian banyak orang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Restoran yang memiliki konsep fine dining mewah ini, baru saja menciptakan minuman martini. Berbeda dengan martini biasa, menu Marrow Martini di restoran ini memiliki harga fantastis menyentuh angka USD 13.000 (Rp 196,5 juta).

Wow! Restoran Ini Punya Menu Minuman Berlian Seharga Rp 196 JutaWow! Restoran Ini Punya Menu Minuman Berlian Seharga Rp 196 Juta Foto: Site News

Tak hanya harganya yang bikin orang terkejut, tapi minuman mewah ini juga dihiasi dengan perhiasan mewah, yaitu sebuah kalung dari Marrow Fine yang berisi 150 berlian dan emas 14 karat.

Perhiasan kalung ini kemudian diletakan di dalam gelas martini untuk menambah kesan mewah dari minuman termahal di Amerika ini.

Minuman ini merupakan hasil kreasi Colin Hofer, yaitu sommelier yang masuk ke dalam daftar Michelin Guide di tahun 2022. Martini ini memiliki campuran unik dari minuman alkohol Clase Azul Mezcal, kemudian air tomat yang sudah dijernihkan, minyak zaitun, lemon serta basil.

Setelah diracik minuman mahal ini disajikan dalam gelas kaca yang dipenuhi asap untuk menambah visual cantiknya.

"Yang membuat Marrow Martini benar-benar unik adalah perpaduan yang sempurna antara perhiasan mewah dan pengalaman bersantap yang mewah. Ini bukan hanya tentang koktailnya, ini tentang menciptakan pengalaman bersatap yang lebih baik," jelas Colin.

Ada alasan tersendiri mengapa Colin memilih minuman alkohol Mezcal dibandingan gin atau vodka untuk kreasinya ini. Menurutnya Mezcal menggunakan bahan dasar Green Agave yang cocok dikreasikan sebagai minuman beralkohol mewah.

Wow! Restoran Ini Punya Menu Minuman Berlian Seharga Rp 196 JutaWow! Restoran Ini Punya Menu Minuman Berlian Seharga Rp 196 Juta Foto: Site News

"Mezcal ini seperti perhiasan pusaka, sering kali diabaikan meskipun kaya akan rasa. Menu minuman ini baru ada selama beberapa hari di resto ini tapi sudah menarik perhatian, bahkan ada pria yang sudah membelikan minuman ini untuk istrinya yang menggemari perhiasan," sambung Colin.

Hal serupa juga ditambahkan oleh Marrow Fine, perusahaan perhiasan mewah di Amerika. Kolaborasi ini selain membuat orang lebih mengenal perhiasan Marrow Fine juga menjadi hadiah yang unik.

"Ada klien yang membeli minuman martini ini untuk kejutan istrinya. Ia ingin memberikan sesuatu yang istimewa untuk istrinya, kebetulan pasangan ini penggemar perhiasan Marrow Fine, jadi martini tersebut merupakan hadian yang sempurna untuk mereka," ungkap Jillian Sassone.

Marrow Martini bukan satu-satunya minuman mahal yang menarik perhatian karena harga fantastis. Sebelumnya ada sepuluh makanan yang tercatat di Guinness World Records sebagai makanan termahal di dunia.

Baca Juga: 10 Makanan Termahal Tercatat di Guiness Wold Records, Harganya Capai Rp 363 Juta" selengkapnya


(sob/odi)

Read Entire Article